Sabtu, 07 Agustus 2010

Dia Ingin Menjadi Muslim Yang Baik


Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Tanya & Jawab Islam
Syeikh Muhammad Sholih Al-Munajid .

Pertanyaan:
Saya ingin menjadi seorang muslim yang benar-benar menjalankan agama dengan baik, bagaimana caranya saya memulai? Saya tidak bermaksud mengatakan bahwa saya adalah seorang muslim yang buruk sekarang. Tapi saya tidak melakukan semua shalat lima waktu atau menutupi diri saya secara Islami yg benar. Jadi, bagaimana saya memulai?

Jawaban Syeikh Muhammad Sholih Al-Munajid:

Segala puji bagi Allah.

Menjalankan agama Islam dgn benar berarti berpegang pada hukum Islam, salah satu yang paling penting adalah shalat, yang merupakan "tiang agama" dan adalah hal pertama yang akan dipertanyakan pada seseorang pada saat penimbangan amal dan dosa di hari kiamat. Shalat adalah perjanjian yang membedakan antara orang-orang mukmin dari orang-orang kafir dan barangsiapa yang mengabaikan sholat berarti melakukan tindakan kekufuran.

1. Oleh karena itu apa yang harus anda lakukan adalah menjalankan shalat lima waktu secara teratur dan tepat waktu dan tidak melewatkan salah satu dari shalat lima waktu.

2. Kemudian anda harus mematuhi hukum Islam lainnya termasuk hijaab.

3. Salah satu cara yang dapat membantu Muslim untuk menjalankan agama dengan benar adalah dengan membaca Al-Qur'an secara teratur dan membaca riwayat Rasullullah (Sallallahu alaihi wassalam) dan cerita orang-orang yang shalih.

4. Kami sarankan anda untuk memilih teman-teman yang benar di antara perempuan muslim, karena ini akan membantu anda, jika Allah menghendaki, untuk teguh pada agama Allah atau takwa kepada Allah.

Anda juga harus memeriksa diri anda sendiri, dalam ketaatan pada firman Allah (yang artinya):

"Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap diri memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan".( AL HASYR:18)

Di sini Allah memerintahkan kita dua kali untuk takwa kepada-Nya, dan di antara kedua perintah itu, Allah memerintahkan kita untuk memeriksa diri kita sendiri. Jadi lihat dan perhatikan apa yang telah anda siapkan untuk menghadapi Hari kiamat, dalam hal menjalankan semua perintah Nya dan menjauhi semua larangan Nya.

Pemeriksaan ini merupakan cara penting untuk mengubah diri sendiri dan hari kiamat adalah masa yang sangat sulit dan lama sekali dan akan membuat tiap-tiap wajah tampak mengerikan.
(Al-Insaan 76:10)
Sesungguhnya Kami takut akan (azab) Tuhan kami pada suatu Hari yang (di Hari itu) orang-orang bermuka masam penuh kesulitan.

- Jadi, perhatikan amal kebajikan apa yang telah anda siapkan dan cobalah untuk memperbanyaknya dan tuluslah dalam melaksanakannya.

- Jauhilah semua dosa, karena itu adalah hal terburuk yang disiapkan setiap orang untuk menghadapi Hari itu.

- Pastikan bahwa anda pergi ke akhirat menghadap Nya dengan membawa amalan-amalan anda yang terbaik.

- Dan jangan lupa untuk berdo'a dan memohon kepada Allah untuk membimbing anda ke jalan yang lurus dan menolong anda untuk selalu tetap berada di jalan yang lurus.

Kami memohon kepada Allah untuk memberikan kekuatan dan bimbingan dan jalan akhir yang baik untuk kami dan anda.
Semoga Allah memberkati Nabi kitai Muhammad (Sallallahu alaihi wassalam).Allahuma Amin

Tanya & Jawab Islam
Syeikh Muhammad Sholih Al-Munajid

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.